Sabtu, 29 Agustus 2009

Membuat Akun Google

Jika Anda ingin membuat Blogger, syarat utama yang harus dipenuhi adalah memiliki sebuah alamat email yang nantinya akan dijadikan username. Anda dapat memanfaatkan layanan email apa saja yang diinginkan.
Jika Anda belum memiliki alamat email, berikut akan dibahas cara membuat sebuah email. Dalam contoh ini kami akan menjelaskan cara membuat akun email menggunakan layanan Google, yaitu Google Mail atau Gmail.

Ikutilah langkah berikut ini
1. Pertama-tama masuk ke alamat www.gmail.com.


2. Selanjutnya, pilih tombol Buat Akun pada halaman tersebut.
3. Pada halaman baru yang muncul, lakukan langkah-langkah berikut ini :
  • Masukkan nama depan dan nama belakang Anda pada masing-masing kotak teks yang telah tersedia
  • Ketik nama loginyang Anda inginkan. Nama login ini nantinya akan menjadi alamat email dan digunakan sebagai tujuan pengiriman email dari berbagai pihak.
  • Jika Anda telah mengetik sebuah nama login, klik tombol Cek Ketersediaan. Bila nama login tersebut tersedia atau belum digunakan oleh orang lain, Anda bisa menggunakannya. Sebaliknya, jika nama login tersebut tidak tersedia, Anda harus mencari nama login lain.
4. Masih pada halaman yang sama, ketikkata sandi untuk email baru. Ulangi penulisan kata sandi tersebut pada kolom Masukkan Kembali sandi.

5. Lanjutkan dengan memilih salah satu pertanyaan rahasia dan ketikkan jawaban dari pertanyaan tersebut. Peretanyaan ini akan digunakan bila kelak Anda lupa kata sandi email. Sementara itu, bila Anda memiliki email lain, masukkanlah alamat email tersebut ke dalam kotak teks Email Sekunder. Tentukanlah pula lokasi Anda dengan memilih salah satu opsi dalam kotak kombo Lokasi.

6. Di akhir halaman pembuatan email ini, lakukanlah verifikasi dengan mengetikkan kata yang Anda lihat di bagian Verifikasi Kata. Jika sudah, klik tombol Saya Menerima. Buat Akunku.

7. Sesaat Kemudian Anda akan mendapatkan konfirmasi keberhasilan pembuatan akun Gmail tersebut.

0 komentar: